Minggu, 23 Desember 2012

Rosella (Hisbiscus sabdariffa L.)

0 komentar
Rosella atau Roselle (Hisbiscus sabdariffa L.)
Rosella atau Roselle (Hisbiscus sabdariffa L.)Dari segi kesehatan, ternyata Rosela mempunyai manfaat untuk pencegahan penyakit. Menurut penelitian Ballitas Malang, bunga rosella, terutama dari tanaman yang berkelopak bunga tebal (juicy), misalnya Rosela Merah berguna untuk mencegah penyakit Kanker dan Radang, mengendalikan tekanan darah, melancarkan peredaran darah dan melancarkan buang air besar.

Kelopak bunga Rosela dapat diambil sebagai bahan minuman segar berupa sirup dan teh, selai dan minuman, terutama dari tanaman yang berkelopak bunga tebal, yaitu Rosela Merah. Kelopak bunga tersebut mengandung vitamin C, vitamin A, dan asam amino. Asam amino yang diperlukan tubuh, 18 diantaranya terdapat dalam kelopak bunga Rosela, termasuk arginin dan legnin yang berperan dalam proses peremajaan sel tubuh. Selain itu, Rosela juga mengandung protein dan kalsium.

Bagian yang digunakan : Bunga, daun dan biji

Dari penelitian terbukti bahwa kelopak bunga Roselle mempunyai efek anti-hipertensi, kram otot dan anti infeksi-bakteri. Dalam eksperimen ditemukan juga bahwa ekstrak kelopak bunga Roselle mengurangi efek alcohol pada tubuh kita, mencegah pembentukan batu ginjal, dan memperlambat pertumbuhan jamur/bakteri/parasit penyebab demam tinggi. Kelopak bunga Roselle juga diketahui membantu melancarkan peredaran darah dengan mengurangi derajat kekentalan darah. Ini terjadi karena asam organic, poly-sakarida dan flavonoid yang terkandung dalam ekstrak kelopak bunga Roselle sebagai Farmakologi.

Selain itu yang tidak kalah pentingnya adalah kelopak bunga Roselle mengandung vitamin C dalam kadar tinggi yang berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh manusia terhadap serangan penyakit.

Manfaat kelopak bunga Rosella :

  1. Dapat mengurangi kepekatan/kekentalan darah
  2. Membantu proses pencernaan
  3. Mencegah peradangan pada saluran kencing dan ginjal
  4. Penyaring racun pada tubuh
  5. Mencegah kekurangan Vitamin C
  6. Melancarkan peredaran darah
  7. Melancarkan buang air besar
  8. Menurunkan kadar penyerapan alkohol
  9. Penahan kekejangan
Penyakit yang dapat diobati :
  • Kanker
  • Tekanan Darah Tinggi ( Hipertensi )
  • Batu Ginjal
  • Batuk
  • Lemah syahwat
  • Lesu
  • Demam
  • Tekanan Perasaan
  • Gusi berdarah
  • Penyakit kulit
  • Gigitan Serangga
  • Luka
  • Kurang darah
Cara pemakaian :
Ambil 3-6 kelopak bunga rosella kering ke dalam cangkir ato teko, tuangkan +/- 300 cc air panas/ hangat, lebih baik bila wadah di tutup rapat, tunggu 5 menit / lebih sambil diaduk (sesuai selera untuk mendapatkan warna yang diinginkan), siap minum.
Tambahkan gula atau madu secukupnya untuk memberi rasa manis dan segar.

0 komentar:

Posting Komentar